oleh

Penuh Lumpur, Upacara HUT Ke-76 RI Tetap Semangat

TERASKATAKALTIM – Suasana upacara pengibaran sang saka merah putih di Kota Bontang sedikit berbeda.

Pasalnya, hujan yang turun sejak malam sebelumnya membuat lapangan tempat berlangsungnya peringatan HUT ke-76 RI becek dan berlumpur.


Meski demikian, upacara tetap berlangsung khidmat dan lancar, di tengah rintikan hujan.

Para Paskibra tetap tegap berjalan meski sepatu dan pakaian mereka penuh lumpur.

Kordinator pelatih, Kapten Infanteri Niko katanni mengatakan, meski cuaca yang tak mendukung, tak menghilangkan semangat para paskibraka.

Bahkan tak sedikit dari mereka meneteskan air mata haru, lantaran sukses menjalankan tugas mengibarkan bendera sang merah putih.

“Jangan gara-gara becek dan hujan kita takut, kita harus tetap semangat dan kami bersyukur adik-adik paskibraka tetap menjalankan tugasnya dengan sangat baik,” ujarnya kepada media, Selasa (17/8/2021)

Dari pantauan lapangan, hingga proses upacara selesai hujan kembali turun mengguyur Kota Bontang. (yayuk)

Komentar

Berita Terkait