oleh

Reses, Raking Bantu Warga Bayar Iuran BPJS Ketenagakerjaan

TERASKATAKALTIM.COM – Anggota DPRD Bontang, Raking kembali melakukan reses sekaligus silaturahmi di Dapilnya. Kali ini dilaksanakan di Gang Nila 1, RT 28, Kelurahan Tanjung Laut Indah, Kecamatan Bontang Selatan, Kamis (01/12/2022) malam.

Serap aspirasi konstituen tersebut kebanyakan dihadiri pedagang di Pasar Taman Rawa Indah. Acara itu juga dihadiri oleh pihak BPJS Ketenagakerjaan Kota Bontang.


Guna menyampaikan sosialisasi program jaminan sosial ketenagakerjaan bagi para pedagang.

Politisi dari Partai Berkarya itu menyampaikan sengaja menghadirkan pihak BPJS Ketenagakerjaan. Sebab, masih banyak pedagang di wilayah itu belum terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

“Berdagang juga masuk lingkup tenaga kerja, alangkah baiknya untuk mendaftarkan diri sebagai peserta,” katanya.

Dalam reses itu, Raking juga memfasilitasi pendaftaran  sekaligus membayarkan iuran selama 1 bulan bagi 50 warga sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan bukan penerima upah. Dengan jumlah iuran Rp 16.800 perorang.

Warga yang akan dibayarkan itu, rata-rata adalah pedagang di Pasar Rawa Indah atau pekerja non formal.

“Jadi saya bayarkan satu bulan. Saya harap nanti yang sudah didaftarkan agar selanjutnya aktif membayar iuran sehingga mendapat jaminan dan pelayanan dari BPJS Ketenagakerjaan,” ucap Raking.

Dalam reses itu, warga juga menyampaikan usulan tentang perbaikan jalan dan bantuan AC untuk masjid setempat.

Dihadapan masyarakat, Raking mengaku siap memperjuangkan apa yang menjadi aspirasi secara luas di wilayah itu.

“Saya datang tidak berjanji. Akan tetapi saya berusaha memperjuangkan apa yang disampaikan masyarakat. Terutama bagi mereka yang tidak mampu,” katanya.

Sementara itu, Ketua RT 28, Tarjo mengucapkan terimakasih atas reses yang dilakukan di wilayahnya.

“Kami sangat berterima kasih sebab sudah memilih wilayah kami untuk mendengarkan aspirasi kami,” ucapnya. (*)

Komentar

Berita Terkait